Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) IAIN Langsa mempunyai tugas melaksanakan, mengkoordinasikan, memantau, dan menilai kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dengan melakukan tugas dan fungsinya sebagai berikut :
- Pelaksanaan penyusunan rencana, evaluasi program dan anggaran, serta pelaporan;
- Pelaksanaan penelitian ilmiah murni dan terapan;
- Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat;
- Pelaksanaan publikasi hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat; dan
- Pelaksanaan administrasi lembaga.